Laman

Selasa, 10 Januari 2012

ID-Boardtrackers : More Speed With Pedal Power

Di tulisan sebelumnya, sudah saya angkat sejarah tentang sepeda modifikasi yang menjadi subkultur dari dunia Kustom Bike itu sendiri, yaitu Boardtrack. Di dunia Kustom Bike, banyak kultur yang bernaung di dalamnya, seperti lowrider, cruiser, chopper dan boardtrack adalah salah satunya dengan satu ciri khas yang unik, yaitu ngebut!



Yaa... inilah jenis Kustom Bike bagi para pecandu adrenalin. Untuk mengetahui seberapa ngebutnya boardtrack, telah saya interogasi salah satu saksi kunci di belakang terbentuknya Indonesian Boardtrackers (ID-Boardtrackers), yaitu paguyuban pesepeda boardtrack seluruh Indonesia raya...


Please welcome... Ocky Bapake...



1. Ola bang Ocky Bapake, apa kabarnya?...
*Olaa lala :D… Alhamdulillah bradder... baik :)


2. Apa yang melatarbelakangi bang Ocky Bapake memilih sepeda jenis Boardtrack?
Heemm… awalnya sih hanya sarana eksplorasi diri saja untuk mencari sepeda yang cocok dengan kondisi dan kebutuhan. Gue orangnya kadang suka pergi jauh sama kalo berangkat kerja juga suka naek sepeda alias Bike To Work. Selain itu karena kecintaan gue akan dunia Kustom Bike Indonesia apalagi gue juga suka jalan sama temen-temen sekitaran Bintaro (temen satu perum beliau) untuk muterin Jakarta. Akhirnya gue coba browsing, awalnya terpikir bikin Cruiser track (cruiser dengan tampilan roadbike track plus multispeed). Terus pas dapet frame bagus, Raleigh Bomber bikinan Inggris, baru deh bikin Boardtrack style-nya, eh... ternyata nyaman juga. Akhirnya, gue coba share ke komunitas diluar Kustom Bike dan respon mereka cukup baik bahkan mereka sempat berujar “Bisa jadi trend baru nantinya...”. Dari situlah gue makin bersemangat mengembangkan sepeda jenis ini... hahahaha!...



3. Ceritakan secara singkat awal mula memilih sepeda jenis Boardtrack, apa saja yang menjadi kendala?
Heeem... awalnya sih tentang bagaimana memenuhi kebutuhan pribadi saja. Pertama hanya mikirin tampilannya dulu… haha biasa anak Kustom Bike. Lalu gue mulai riset sana sini dan tak pernah berhenti bertanya … kebetulan saja gue deket dengan komunitas Fixed Gear, MTB, DJ, BMX sampe Onthel. Mulailah gue berpikir tentang tingkat kenyamanan dan teknologi mulai dari geometri, rasio, berat jenis dan juga sistem rotasi. Gue mikir untuk bikin sepeda ini senyaman mungkin buat diri gue yang secara fisik gak tinggi-tinggi amat… hahahah.. juga menyesuaikan dengan jarak tempuh. Apa yang gue dapet dari pengalaman dan temen-temen diluar Kustom Bike, gue blend jadi satu di sepeda gue. Yaitu gimana bisa digowes senyaman mungkin, sekenceng mungkin tapi tampilannya tetap outlaw hahaha!... kendalanya sih cukup relatif dan gak terlalu ribet juga, paling di pemilihan sparepart dan ada sedikit modifikasi. Kebetulan gue juga punya bengkel kustom jadi yaa... tinggal gue kerjain sendiri bareng anak-anak bengkel hehehehe...

4. Sudah berapa lama bang Ocky Bapake menggeluti kultur Boardtrack?
Waduh!... berapa lama ya... hahaha lupa tuh... Maen boardtrack dari awal cruiser track sih kurang lebih baru 2 tahun lebih. Tapi kalo dirunut dari kapan gue maen sepeda sih... dah lumayan lama hahahaha...

5. Apa yang sebenarnya membedakan Cruiser dengan Boardtrack?
Cruiser Track, itu menurut gue basic frame-nya dari sepeda cruiser (beach cruiser) dengan frame ber-pelangi (rainbow) lalu di-kustom jadi sepeda yang mampu ngebut di track (lintasan). Secara fungsi layaknya sepeda balap track yang umum kita lihat baik itu single speed maupun multi speed.
Sedangkan Boardtrack kalo ditelaah dari sejarah, dalam penggunaan framenya nggak beda jauh antara frame boardtrack dengan cruiser track.. Namun seiring perkembangan jaman muncullah sepeda jenis boardtrack yang di-kustom khusus untuk bisa dijejali mesin maka bentuk frame-nya pun dirubah sesuai kebutuhan itu hahaha... Itulah kenapa ground clearance (lengkungan bawahnya melebihi posisi bottom bracket semua agar sumbu gir dan mesin bisa masuk sesuai geometri frame). Nah... karena sepeda yang gue bikin tidak bermesin maka yang gue ambil cuma frame base-nya saja, tujuan utamanya untuk bisa digowes sekenceng mungkin dan senyaman mungkin. Berdasarkan hal itu maka geometri frame sebaiknya disesuaikan agar posisi riding untuk mengejar power bener-bener pas. Biasanya mengikuti patokan posisi riding untuk sepeda balap atau cruiser.


6. Khususnya di scene Kustom Bike Indonesia, bagaimanakah posisi Boardtrack, adakah cara khusus agar para peminatnya bisa lebih banyak dari yang ada sekarang?
Hehehe… kita memang ada wadah ID-Boardtrackers yang berusaha mengumpulkan pecinta sepeda jenis ini plus yang berorientasi ke olahraga dan touring dari seluruh nusantara. Wadah ini sebagai ajang mempererat persaudaraan yang sifatnya tidak seperti kontes yang biasa digelar temen-temen Kustom Bike Indonesia. Kalo melihat posisinya, Boardtrack adalah salah satu sub genre dari Kustom Bike Indonesia layaknya Lowrider, Chopper, Klunkerz atau mungkin Gravity Bike.
Bagaimana cara khusus untuk menambah peminat???... hehehe... sejauh ini kita masih bertujuan untuk membangun pondasi kulturnya dulu biar lebih terarah. Kedepannya dengan membuat weblog, promo via mechandise dan berjejaring via dunia maya mulai dari twitter, facebook dan kaskus, diharapkan pelan tapi pasti akan menunjukkan hasil yang menggembirakan. Selain itu dengan menggelar kegiatan kompetitif seperti turnamen balap, touring Bikepacker-an dan bikin pertemuan yang sifatnya lebih ke mempererat tali persaudaraan seperti kongkow sambil sharing tentang boardtrack yang kita sebut kopi darat. Biasanya pas kopi darat gini kita agendakan juga acara lain kayak Nite Ride atau Art Photography yg kesemuanya melibatkan temen-temen ID-Boardtrackers, dari mulai membuat konsep, jasa fotografer, jasa digital imaging sampai dengan para modelnya. Semua itu kemudian kita unggah ke weblog (http://id-boardtrackers.blogspot.com/) dan siap dipropagandakan ke lingkup media yang lebih luas mulai nasional bahkan Internasional. Melalui pendekatan dengan media-media juga tentunya kita selalu berusaha membuat setiap pertemuan dengan tema yang berbeda sehingga membuat temen-temen selalu menantikan pertemuan demi pertemuan. Alasannya biar gak cepet boring... hahahaha. Gue berharap kedepannya kelak makin banyak yang tertarik bikin boardtrack hehehe. Karena boardtrack punya segalanya dari kultur, gaya busana dan tentu saja ciri khas. Dan yang paling penting tidak pernah menutup peluang bagi temen-temen yang lain untuk ikut terlibat dalam penyebaran propaganda boardtrack kemana-mana... hehehehe

7. Apa saja sparepart yang diperlukan untuk membangun Boardtrack? dan apa ada aturan baku tertentu?
Pertama-tama tentukan konsepnya baru frame sepedanya. Sisanya seperti wheelset dan part yang lain bisa mengikuti. Mau dirakit secara single speed maupun multi speed bebas saja. Karena yang terpenting adalah enak dipakai untuk ngebut dan touring, karena kita punya istilah SOUL’X’FAST (Simple, Outlaw, Exotic and Faster) :D



8. Usaha apa saja yang sudah dilakukan bang Ocky Bapake untuk menyebarkan virus Boardtrack di Indonesia?
Melalui berbagai media seperti yang gue jelasin tadi dan gue yang traffic sekaligus creative conceptor-nya xixixixi... tapi tetap dibantu sama temen-temen di ID-Boardtrackers yang lain karena tanpa mereka semua, gue juga kagak bisa apa-apa xixixixi…*luv u all guyss :D

9. Kira-kira bagaimana bang Ocky Bapake melihat prospek Boardtrack di scene sepeda tanah air secara umum?
InsyaAllah, prospeknya bagus dan rame walau tetap perlu waktu untuk semua itu. Totalitas, konsitensi dan eksistensi yang tidak setengah-setengah, membuka wacana ke semua orang baik di dalam maupun luar Kustom Bike untuk memilih sepeda sesuai kebutuhannya. InsyaAllah semuanya akan berjalan baik. Bila butuh cepet, real olahraga dan gowes touring jauh tapi tetap pengen tampil outlaw yaa... pilihlah sepeda jenis ini, It's about culture bro... hehe. Awalnya grup Facebook, ID-Boardtrackers cuma berdua. Kini, Alhamdulillah... anggotanya lumayan banyak masuk dari daerah lain bahkan dari luar Jawa dan internasional hehehehe. Mungkin dengan banyaknya kegiatan turnamen yang sifatnya cenderung yang sport and fun akan membuat orang lebih tertarik. Karena setelah bikin sepedanya lalu ada kegiatan dan temen-temen mainnya hehehe… jadi gak cuma bikin, maen sebentar terus simpen deh di garasi hahahahaha...

10. Apa harapan bang Ocky Bapake terhadap perkembangan Boardtrack di tanah air ke depannya?
Heemm…hehehe... harapannya semoga kultur boardtrack bisa diterima di semua kalangan pesepeda seluruh Indonesia bahkan internasional sebagai salah satu jenis sepeda yang bisa dipilih dan diandalkan jadi alternatif sarana aktifitas bersepeda mereka. Dan ID-Boardtrackers bisa melegenda di mata dunia minimal Indonesia… keliatan ketinggian mungkin tapi itulah cita-cita karena cita-cita adalah doa…aminnn... bukankah begitu bradders :D


ID-Boardtrackers speeding on virtual world :
Facebook : ID-BOARDTRACKERS

Twitter   : @idboardtrackers
Kaskus   :  ID ★ ID-Boardtrackers ★ 
              http://www.kaskus.us/showthread.php?p=574618035
Weblog        : http://id-boardtrackers.blogspot.com/

Umpffh!... Ngebut sak pole!... itulah boardtrack!... Sepeda modifikasi yang mampu memenuhi apa yang kamu cari dari segi kultur dan sejarah hingga keunikan gaya busana dan rangka sepeda.

Tapi tetap jangan lupa satu hal, rakitlah sepedamu sesuai kebutuhan bukan keinginan. Salam Selecek!...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar